A. Pengertian Array
Array merupakan suatu tipe data yang terstruktur untuk menyimpan data dengan satu nama yang sama dan memory yang terurut serta tipe data yang sama. Penggunaan array adalah untuk mengatasi seorang programmer agar tidak menulis ulang kembali suatu variable yang sama dengan nama yang sama. Sebagai contoh, jika seorang programmer ingin membuat sebuah variable untuk menyimpan nilai dari 10 siswa:
Jika programmer menggunakan deklarasi variable biasa ia akan harus mendeklarasikan 10 data bertipe interger untuk dapat menampung 10 nilai siswa tersebut.
int nilai1
int nilai2;
int nilai3;
int nilai4;
int nilai5;
int nilai6;
int nilai7;
int nilai8;
int nilai9;
int nilai10;
Namun jika programmer tersebut menggunakan struktur data Array maka ia cukup mendeklarasikan 1 kali saja data bertipe interger untuk menampung 10 nilai - nilai siswa.
int nilai[10];
B. Deklarasi Array
<tipe data> <nama variable> [jumlah element pada Array]
Contoh : int nilai[10] -----> menampung 10 variable bertipe interger dengan nama nilai
char nama[15] -----> menampung 14 karakter huruf pada satu variable, deklarasi variable seperti ini untuk mengimpan atau menginputkan suatu string
Untuk pendeklarasian Array dengan nilai interger yang sudah diketahui sebagai berikut:
| NAMA | NILAI |
| Ani | 70 |
| Budi | 76 |
| Reza | 87 |
| Bagus | 65 |
int nilai[4];
nilai[0]=70; -----> menyimpan nilai dari Ani
nilai[1]=76; -----> menyimpan nilai dari Budi
nilai[2]=87; -----> menyimpan nilai dari Reza
nilai[3]=65; -----> menyimpan nilai dari Bagus
Data tersebut akan tersimpan pada sebuah Array dengan index yang sudah di tentukan
| 70 | 76 | 87 | 65 |
C. Contoh Program Array
Untuk memperjelas dan memperdalam penjelasan mengenai Array berikut program – program sederhana Array yang mudah untuk di pelajari.
Contoh program Array untuk menginputkan 5 nilai dan menampilkannya kembali di layar:
#include<stdio.h>
int main()
{
int a;
int b[5];
for(a=0;a<5;a++)
{
printf("Masukan Angka ke %d = ",a+1); // untuk menginput data sebanyak 5 x//
scanf("%d",&b[a]);
}
for(a=0;a<5;a++) // Untuk menampilkan data sebanyak 5x//
{
printf("Menampilakan bilangan ke %d = %d \n",a+1,b[a]);
}
return 0;
}
Program untuk membalikan sebuah char pada suatu kata:
#include<stdio.h>
int main()
{
int a;
char b[5];
b[0] = 'H'; // pemeberian nama dari komponen2 variabel
b[1] = 'A';
b[2] = 'L';
b[3] = 'L';
b[4] = 'O';
for(a=0;a<5;a++)
{
printf("%c",b[a]); //Menampilkan berurutan
}
printf("\n");
for(a=4;a>=0;a--) // Menggunakan a=4 karena perhitungan dari 0,1,2,3,4
{
printf("%c",b[a]); //Menampilkan terbalik
}
return 0;
}
SUMER
http://jagocoding.com/blog/477/Mengenal_Struktur_Data_Array_Pada_Bahasa_C


Tidak ada komentar:
Posting Komentar